HM Sampoerna – Team Activation Program

HM Sampoerna - Team Activation Program

Masa pandemi ini tentu saja membawa dampak bagi kita semua. Tak terkecuali perusahaan besar ataupun kecil. Pandemi Covid-19 ini “memaksa” kita untuk berubah dan beradaptasi. Beradaptasi dengan situasi baru, cara dan kebiasaan kerja yang baru, yang membuat kita dipaksa untuk bekerja saling berjauhan. Padahal, merasa saling terhubung antar anggota team adalah faktor penting yang membentuk rasa kebersamaan, saling memahami, rasa percaya dan saling mendukung antar anggota Tim untuk mencapai kinerja yang diharapkan.

Hal tersebut diatas lah yang menjadi salah satu alasan bagi banyak perusahaan  yang menghubungi kami untuk mendapatkan Program Team Activation, seperti PT. HM Sampoerna. Sebuah program unggulan dari kami yang dirancang secara khusus untuk membuat Tim memiliki pemahaman tentang situasi dan kondisi Tim, sehingga memiliki komitmen tinggi untuk membuat Tim menunjukkan Kinerja terbaiknya.

Pada 9 Agustus 2022, bertempat di Hotel Ritz-Carlton Jakarta, kami membantu Divisi IT DW&C HM Sampoerna untuk melaksanakan Program Team Building Activation. Disamping dengan tujuan utama untuk membangun strong virtual team dan bagaimana menyikapi kondisi kerja hybrid yang dialami, program tersebut juga menjadi ajang temu kangen bagi karyawan yang telah lama terpisah dikarenakan lokasi team yang berbeda-beda dan berkejauhan.

Di pandu oleh Team Coach kami, Gigih Gesang, program berjalan seru dan syarat dengan insight. Dibuka dengan Ice Breaking yang seru, peserta memulai rangkaian program dengan penuh antusias dan semangat. Dilanjutkan dengan sesi Team Analysist yang penuh insight dan pembelajaran tentang framework pembentukan dan pengembangan team, dan diakhiri dengan final project yang fun dan penuh kolaborasi bernama “Charriot Challenge”

 

Pelajari Bagaimana Team Activation Dapat Membantu Team Anda Menemukan Performa Terbaiknya

© 2013-2023PT. Duage Manajemen Indonesia

Log in with your credentials

Forgot your details?